BAB: AL-MASIH ISA BIN MARYAM DAN AL-MASIH AD-DAJJAL

108. Abdullah bin Umar r.a. berkata:  Rasulullah saw. bersabda:  Semalam aku mimpi di dekat Ka’bah ada seorang yang merah bagus rupanya panjang rambutnya sampai ke bahunya, lurus rambutnya bagaikan meneteskan air, sambil meletakkan kedua tangannya di atas bahu orang di kanan kirinya, sedang ia tawaf, maka aku bertanya: Siapakah orang itu?  Jawabnya:  Itu Al-Masih Isa bin Maryam.  Kemudian aku melihat juga seorang di belakangnya, sangat keriting rambutnya, buta matanya sebelah kanan, hampir serupa dengan Ibn Qathan, dia juga meletakkan kedua tangannya di atas bahu dua orang di kanan kirinya, juga tawaf di Ka’bah, ketika aku tanya siapa orang itu?  Dijawab:  Al-Masih Ad-Dajjal.  (Bukhari, Muslim).

13 thoughts on “BAB: AL-MASIH ISA BIN MARYAM DAN AL-MASIH AD-DAJJAL”

  1. Ya, hadist yg shahih.
    Tp yg belum sy tau kejelasannya ttg ‘apakah nabi isa as. Sudh wafat atau belum?’
    ada ust yg mengatakan belum, ia hny diangkat kelangit sesuai yg di al-quran. Sdg yg d salib adlh muridnya b’khianat.
    ada ust yg mengatakan sudah, diangkat ke langit itu maksudnya wafat, walaupun yg disalib itu muridnya, nabi isa wafat dlm usia tua dan menikah. Dan dlm al-quran ad yg menjelaskan tdk ada seorg nabi pun yg hdp sbelum muhammad. Dan di masa dajjal akan d hdp kan kmbl sbg mana nabi isa menghidupkan org mati sbg salah satu mukzizat nya

  2. aq juga pernah mimpi tp di waktu hari jum at ruhku bagaikan keluar dari jasadqu aq dimimpiin ketemu orang pakaian haji putih gitu dia nyapa asalamualaikum aq jawab walaikum salam apa itu dajjal apa malaikat yha>

  3. Untuk saudara hendra, mungkin yg anda maksud bukan ‘ tiada nabi pun sebelum nabi Muhammad SAW, tp tiada nabi pun sesudah nabi Muhammad SAW…
    Tks

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top
Scroll to Top